[Review] d'Alba UV Essence Waterfull+ Sun Cream. Hai beauties 🌻 Sudah lama ya aku baru mereview skincare lagi? Jujur, memiliki bayi baru, ternyata menyita banyak waktu di hidupku. Jangankan mengupdate blog dan menulis review, mandi saja ku tergesa-gesa saat bayiku tidur. Rasanya tuh 24 jam sehari tak cukup. Dan ya, di sinilah aku, mencoba berbagi kembali dan membuat blog ini tetap hidup.
Jika kalian masih ingat, aku sempat mereview d'Alba White Truffle First Spray Serum di bulan Mei yang lalu. Semenjak saat itu hingga sekarang aku masih menggunakan Sun Creamnya ini yang tinggal beberapa kali pakai lagi akan habis hahaha. Jadi sebelum benar-benar habis kumau mereviewnya dulu deh 😁.