Tanggal 7 dan 8 November 2013, UKM Seni UNM mengadakan acara Makassar Art Moment di Benteng Rotterdam. Mikipiji, yakni komunitas crafter di Makassar diundang untuk mengisi salah satu stand. Tapi berhubung saya masih sok-sibuk, baru pada hari kedua Honeysuckle Craft ikut meramaikan stand tersebut.
Untuk pertama kalinya Imajiner Hoo-Hoo tampil di muka umum ^^ |
Sudah punya kartu nama dong kali ini ^^ |
Sebenarnya acara baru dimulai di malam hari, tapi entah kerajinan apa saya datangnya saat sore hari. Bagus juga si buat foto-foto ^^ Saat malam pencahayaan sangat kurang, kami pun berjualan di keremangan >.<