AWAKENED
1:16 am
AWAKENED
The
Guardian Legacy
By Ednah
Walters
Copyright @
2010, Ednah Walters
All rights
reserved
Penerjemah:
Nina Setyowati
Penyunting:
Siti Aenah
Pemeriksa
Aksara: W. Oktavia
Pewajah
Sampul: Ufukreatif Design
Pewajah
Isi: Erwan Ufukreatif Design
Hak
terjemahan ke dalam Bahasa Indonesia ada pada PT. Ufuk Publishing House
Penerbit
PT. Ufuk Publishing House
Cetakan 1:
Mei 2011
552hlm
“Itulah keindahan dari kehendak bebas . Memilih yang baik dari yang
buruk, membuat kesalahan-kesalahan dan belajar dari kesalahan-kesalahan itu.”
_Hsia
Lil Falcon,
gadis enam belas tahun, harus tinggal bersama kakeknya sejak kecil karena kedua
orangtuanya telah tiada. Lil tak sadar kalau ia adalah seorang Guardian,
makhluk dengan kekuatan super yang ditugaskan untuk membunuh demon dan
melindungi umat manusia. Kekuatan terpendamnya mulai terungkap saat ia bertemu
Bran, seorang pemuda tampan dengan kemampuan luar biasa. Saat hubungan mereka
semakin dekat, ada suatu rahasia besar Bran yang belum diketahui Lil. Apakah
rahasia itu akan menghancurkan hubungan mereka? Apa yang selanjutnya akan
terjadi setelah Lil tahu kalau ternyata ayahnya sebenarnya masih hidup?
Jika menyangkut tentang
Nephilim saya selalu teringat akan serial Mortal Instrument karangan Cassandra
Clare, konsep Nephilim yang tertulis di buku itu tertanam di otak saya dan
menjadi patokan saya tentang kisah-kisah Nephilim. Membaca dan menamatkan buku
Awakened ini begitu menyenangkan, saya menemukan kisah tentang Nephilim dengan
konsep yang berbeda yang tidak kalah mengesankan dengan serial Mortal
Instrument. Kurangnya mungkin hanya di romansanya saja~
Bagi saya kisah
percintaan antara Lil dan Bran berjalan terlalu mulus, begitu mudah bagi mereka
menemukan Alrune (belahan jiwa) satu sama lain, membuat buku ini dalam hal
romansanya kurang greget. Beberapa hal dalam buku ini juga mudah untuk ditebak,
seperti siapa ayah Lil dan apa rahasia Bran. Dan hey, ada apa dengan perempuan
berambut merah?!! Baik di buku ini maupun serial Mortal Instrument tokoh
utamanya adalah perempuan berambut merah dengan kekuatan tersembunyi dengan
sifat “tolong aku, aku perempuan” yang begitu menyebalkan. Tapi syukurlah sifat
Lil ini tidak semenyebalkan dan semerepotkan Clary, sang juara masih tetap
Clary.
Untuk segi cover saya
menyukainya, cover-cover buku terbitan ufuk memang selalu menarik mata. Hanya
saja Penerbit Ufuk ini jagonya typo, tidak terhitung banyaknya kesalahan penulisan
ataupun kata-kata yang hilang di buku ini. Soal terjemahan? Untuk buku Awakened
ini terbilang bagus ^^
Apa lagi ya? Ohh saya
tentunya menyarankan buku ini untuk para pembaca setia serial fantasi. Saya tak
sabar untuk membaca kelanjutannya~
Dan terimakasih untuk
Hata yang telah meminjamkan bukunya ini untuk saya ^^
0 komentar
Terimakasih atas komentarnya :) Maaf untuk yang meninggalkan komen dengan link hidup, terpaksa saya hapus. Juga yang komennya dibaca brokenlink terpaksa saya hapus.