The Mark of Athena
12:59 am
THE HEROES OF OLYMPUS
(Buku Tiga)
THE MARK OF ATHENA
By Rick Riordan
@ Disney Hyperion Books, New York
Copyright 2012 by Rick Riordan
The Mark of Athena
Penerjemah: Reni Indardini
Penyunting: Tendy Yulianes
Penyelaras aksara: Putri Rosdiana
Penata aksara: elcreative
Ilustrasi isi: Sweta Kartini
Desain Cover: ALTHA RIVAN/ AJ Book Design
Cetakan I, Oktober 2012
Hak terjemahan Indonesia:
Penerbit Noura Books (PT Mizan Publika)
Penerbit: Mizan Fantasi
“Putri sang bijak berjalan sendiri,
Tanda Athena terbakar di sepanjang Roma.
Kembar bendung napas sang malaikat,
Pemegang kunci maut yang abadi.
Tulang raksasa tegak kemilau dan pucat,
Dimenangkan dengan rasa sakit dari penjara
yang ditenun.”
Rencana
Annabeth menjemput Percy dengan damai ternyata gagal dilakukan. Leo mengacau
dan membuat Perkemahan Jupiter memburunya. Namun, misi Ramalan Tujuh harus
tetap dilaksanakan. Dibayangi kejaran para mata-mata dan pasukan demigod Roma,
Percy, Frank, Hazel, Jason, Piper, Leo, dan Annabeth tetap berusaha mencegah
rencana jahat Gaea, berlayar menuju negeri kuno di Roma.
Dalam
perjalanan penuh tantangan itu, Annabeth yang baru saja merasakan sedikit
kebahagiaan setelah bertemu Percy, menyimpan kegalauan. Titah sang ibu, Athena,
untuk mengikuti Tanda Athena dan menghancurkan Roma terus membebaninya.
Haruskah dia mengkhianati Percy dan teman-teman Roma barunya demi mengikuti
Tanda Athena?
“Terkadang kebijaksanaan datang dari tempat
yang tak terduga-duga, bahkan dari ikan emas remaja raksasa.”
_Annabeth
“Jebakan terbaik kebanyakan sederhana, kita
hanya harus memutar otak, dan berharap semoga trik tersebut tak terpikirkan
oleh korban kita.”
_Annabeth
“Namun dia bertanya-tanya apa sebabnya
hal-hal indah harus berbalutkan sejarah kelam. Ataukah justru sebaliknya?
Mungkin hal-hal indah justru dibangun demi menyamarkan aspek kelam tersebut.”
_Annabeth
Bersama
empat narator (Annabeth, Percy, Piper, & Leo), Mark of Athena akan membawa
kita ke dalam petualangan melintas angkasa dan samudra yang penuh jebakan dan
teror mengerikan.
Yeay
Percy dan Annabeth bersatu kembali \(^-^)/ Menyenangkan melihat kedua pasangan
ini akhirnya bertemu kembali setelah pertukaran pemimpin yang di dalangi Hera
itu. Entah sejak kapan saya meng-favoritkan pasangan ini, saya baru menyadari
sangat menantikan pertemuan mereka ini.
Menarik
membaca tentang tujuh orang remaja yang berbeda secara budaya bahkan zaman di
persatukan dalam sebuah misi. Kita diajak melihat bagaimana mereka berinteraksi
satu sama lain, menekan ego, mentoleril kesalahan atau kekonyolan satu sama
lain, saling membantu bahu membahu menyelesaikan kesulitan yang menghadang, dan
menyaksikan persahabatan dan percintaaan yang terjadi selama perjalanan mereka.
Dan dengan humor ala Rick Riordan yang sukses membuat kita tergelak bahkan di
saat-saat menegangkan.
“’Ayolah,’ tegur Piper, ‘menjadi pahlawan
bukan berarti tidak terkalahkan. Menjadi pahlawan artinya berani berjuang dan
melakukan apa saja yang harus dilakukan.’
‘Kalau aku tidak tahu apa yang harus
dilakukan?’
‘Itulah gunanya teman. Kita semua punya
kekuatan yang berbeda-beda. Bersama-sama, kita akan memecahkan segalanya.’”
_Piper & Jason
Mark
of Athena sendiri mengajarkan saya lebih banyak tentang Mitologi Yunani dan
Romawi, bahwa ternyata Romawi tidak hanya mengadaptasi kebudayaan Yunani tetapi
juga kebudayaan Persia, terbukti dari satu orang dewa yang mereka sembah adalah
dewa bangsa Persia. Bahwa Romawi memiliki dewi perang sendiri, bukan Athena atau
Minerva dalam bentuk Romawinya.
Dan buku
ini juga menyadarkan bahwa cinta, dendam, dan anggur tidak akan pernah hilang
dari dunia ini ^^ selama manusia masih ada...
“Aku dipanggil Nemesis dalam bahasa Yunani
maupun Romawi. Aku tidak berubah, sebab pembalasan bersifat universal.”
_Nemesis
“Cinta ya cinta, bagaimanapun juga, tak
peduli kita orang Yunani atau Romawi. Perang saudara ini takkan mempengaruhiku
sebagaimana ia mempengaruhi yang lain.”
_Aphrodite/Venus
“Cinta dan perang selalu berjalan
beriringan. Cinta dan perang merupakan puncak dari emosi manusia! Kejahatan dan
kebaikan, keindahan dan keburukan.”
_Aphrodite/Venus
Mark
of Athena ini memang lebih menitik beratkan pada Annabeth yang harus mengikuti
Tanda Athena seorang diri demi menemukan sebuah benda yang mewakili Athena yang
di curi bangsa Romawi saat menginvasi Yunani dan yang membuat Athena terpuruk
menjadi Minerva. Juga buku ini menjadi kunci penyambung antara The Lost Hero dan
Son of Neptune, segala misteri yang belum terpecahkan di dua buku sebelumnya
akan terungkap di buku ini...
Untuk
saya pribadi buku ini bacaan ringan yang menyenangkan, sehari juga selesai dan
menimbulkan perasaan tidak puas dan tidak sabar untuk membaca kelanjutannya.
Bulan ini saja saya sudah dua kali menamatkan buku ini, Percy & Annabeth
bikin kangennya nagih >.< Sedikit spoiler, memuaskan mengetahui, hinggah
akhir, pasangan itu tidak terpisahkan ^^
Tapi
hinggah di buku ini, kembar dewa-dewi favoritku, Appolo & Artemis, tidak
juga menampakkan diri... Oh, Poseidon juga belum menampakkan diri.
0 komentar
Terimakasih atas komentarnya :) Maaf untuk yang meninggalkan komen dengan link hidup, terpaksa saya hapus. Juga yang komennya dibaca brokenlink terpaksa saya hapus.