Kutipan catatan dari @MataNajwa
December 11, 2010Ini merupakan kutipan dari acara Mata Najwa yang tayang tiap Rabu malam di Metro Tv. Aku mengutip catatan yang dibacakan mbak Najwa pas clossing acara ini :) Bagus deh.
"MEREKA DIBUNGKAM"
Penghilangan paksa, adalah metode universal para penguasa dunia. Penculikan,penembakan gelap,teror dan penghilangan orang dri atas udara, merupakan modus perang terhadap mereka yang dianggap musuh negara. Di Amerika Latin, di Afrika, di Asia Tenggara, kekerasan tanpa perikemanusian itu melembaga ke dalam negara, yg dikendalikan oleh rejim penguasa. Indonesia, tanpa kecuali. Sejak masa perang revolusi, hingga tragedi g30s yang menghabisi ratusan ribu simpatisan kiri.. ..dari kasus tanjung priok, hingga tragedi trisakti, tumpahnya darah kerap mengancam demokrasi. Mereka mati dibungkam, karena dituduh subversi. Dianggap mengancam keamanan dalam negeri. Mereka harus rela mati dibungkam, agar para preman berdasi, pelanggar HAM, dan penjahat korupsi aman terlindungi. Sadarlah, penguasa! Jaman sudah jauh berubah. Siapa bisa melawan keniscayaan sejarah? Kini bukan saatnya lagi, demokrasi harus tunduk pada moncong senjata terarah.
Topik ini kurasa diambil untuk memperingati hari HAM.
1 Comments
keren kk, izin copas ke mindtalk.com
ReplyDeleteTerimakasih atas komentarnya :) Maaf untuk yang meninggalkan komen dengan link hidup, terpaksa saya hapus. Juga yang komennya dibaca brokenlink terpaksa saya hapus.